matv catv booster amplifier
Rangkaian Booster Antena TV adalah alat yang berfungsi untuk memperkuat penerimaan sinyal oleh televisi UHF. Rangkaian ini kini nampaknya mulai menjadi idola di kalangan masyarakat. Pasalnya, masyarakat banyak yang menggunakan televisi antena UHF sebagai sarana hiburan utama di dalam rumah. Biasanya masyarakat menggunakan rangkaian booster ini untuk mendapat saluran yang beragam dan gambar yang lebih jelas. Para pengguna rangkaian ini biasanya orang-orang yang tinggal jauh dari stasiun pemancar. Khususnya masyarakat yang tinggal di pelosok desa dimana signal saluran televisi terhalang oleh pegunungan. Mungkin bagi orang-orang yang belum tahu mengenai kegunaan booster ini akan memasang antena tinggi-tinggi. Bagi masyarakat yang tinggal di daerah pemukiman padat penduduk tentunya akan berbahaya bila musim hujan tiba karena bisa tersambar petir atau bahkan roboh tertiup angin dan membahayakan para tetangga.
Kenapa kita membutuhkan Splitte+Booster TV??
Bagus tidaknya gambar dan suara dari sebuah TV dalam menerima siran dari stasiun TV dipengaruhi oleh beberapa faktor. Bisa dari lokasi, kualitas TV dan bisa juga dari kualitas antena yang kurang bagus.
Di daerah pelosok yang jauh dari stasiun pemancar atau relay stasiun pemancar biasa menggunakan antena outdoor atau parabola untuk menangkap siaran TV kesayangan. Karena parabola masih mahal biasanya mereka menggunakan antena outdoor yang ditambah penguat antena yang disebut booster
Bagaimana Memilih dan memasang Splitter+Booster TV??
Dalam membeli booster antena perhatikan angka-angka yang tertera dalam cover booster. Angka-angka itu menjelaskan nilai penguat yang dihasilkan oleh booster. Semakin tinggi angkanya maka semakin besar daya penguat sinyal pada booster tersebut.
Comments
Post a Comment